Indomaret atau PT Indomarco Prismatama merupakan jaringan retail waralaba terkemuka di Indonesia. Indomaret merupakan salah satu anak perusahaan dari Salim Group. Indomaret adalah jaringan minimarket yang memberikan kebutuhan pokok dan juga kebutuhan sehari-hari dengan luas area penjualan kurang dari 200 m2. Toko pertama dengan nama Indomart dibuka di Ancol, Jakarta Utara, pada tanggal 20 Juni 1988, dikelola oleh PT. Indomarco Prismatama.
Tahun 1997 PT Indomarco Prismatama mengembangkan bisnis gerai waralaba pertama di Indonesia, setelah memiliki lebih dari 230 toko. Jumlah gerai hingga tahun 2015 adalah 11.400 toko dengan presentase 60% gerai adalah milik sendiri dan sisanya merupakan waralaba milik masyarakat.
Hingga tahun 2017, jumlah gerai sebanyak 13.000 toko. Mitra usaha waralaba ini meliputi: koperasi, badan usaha dan perorangan. Indomaret tersebar merata di sejumlah lokasi, mulai dari Sumatra, Jawa, Madura, Bali, Lombok, Kalimantan serta Sulawesi.
Saat ini loker PT Indomarco Prismatama (Indomaret Group) sedang dibuka untuk anda yang berminat mengembangkan karir bersama perusahaan tersebut di beberapa posisi dan jabatan, berikut info selengkapnya:
Building Maintenance (Jr. Manager)
Kualifikasi:
- Laki-Laki, Usia max 40 tahun
- Background pendidikan SMK / D3 / D4 / S1 Teknik Elektro / Listrik
- Pengalaman minimal 2 tahun di bidang Building Maintenance (Setidaknya level Supervisor)
- Memahami Teknik Listrik, Pendingin, Genset & PBAX (diutamakan)
- Bersedia penempatan nasional
Pendaftaran
Bagi anda yang sudah memenuhi persyaratan, silakan lamar loker PT Indomarco Prismatama (Indomaret Group) dibawah ini.
Subject: BMT_Nama Anda_Nama Universitas