PT Indofood Sukses Makmur Divisi Bogasari Flour Mills atau disingkat PT ISM Bogasari Flour Mills merupakan produsen tepung terigu terbesar dan pertama di Indonesia yang didirikan oleh empat serangkai yaitu Soedono Salim, Ibrahim Risjad, Djuhur utanto dan Sudwikatmono.
PT Indofood Sukses Makmur Bogasari Flour Mills didirikan secara notarial pada 7 Agustus 1970 dan resmi beroperasi pada tanggal 29 November 1971. Pabrik Bogasari yang pertama berada di kawasan Cilincing, Jakarta Utara. Selanjutnya, untuk memenuhi permintaan pasar di kawasan timur dan sekitarnya, maka PT Indofood Sukses Makmur Bogasari Flour Mills mendirikan pabrik di Surabaya pada tanggal 10 Juli 1972.
Saat ini loker PT Indofood Sukses Makmur Tbk Divisi Bogasari Flour Mills sedang dibuka untuk anda yang berminat mengembangkan karir bersama perusahaan tersebut di beberapa posisi dan jabatan, berikut info selengkapnya:
Operator (Kode: OP)
Kualifikasi:
- Pria
- Usia maksimal 25 tahun
- Pendidikan min SMK/D3/S1 Elektro (listrik), Mesin, Mekanik Otomotif, Komputer, TKR, Kimia
- Min. nilai rata-rata 6 (SMK), IPK min. 2.8 (D3/S1)
- Bersedia bekerja shift
- Tidak berkacamata
- Penempatan Surabaya
Pendaftaran
Bagi anda yang sudah memenuhi persyaratan, silakan lamar loker PT Indofood Sukses Makmur Tbk Divisi Bogasari Flour Mills dibawah ini.
Batas lamar: 30 November 2020